Mario Teguh - Bagaimana Doa itu Seharusnya?

MTS Year End Note 2007 : Hati Yang Mencari

Janganlah engkau membatasi
Apa yang dapat Tuhan lakukan untukmu

Apakah engkau berdoa ?
Karena doamu adalah permintaanmu
Bila engkau meyakini bahwa Tuhan kita adalah Yang Maha Mendengar, Yang Maha Kaya, dan Yang Maha Menjawab Permintaan,

Mengapakah engkau meminta yang kecil-kecil ?
Sadarkah engkau bahwa dengan menakar permintaanmu, engkau sebenarnya telah bertindak seolah-olah membatasi kewenangan Tuhan ?
Sadarkah kau, bahwa engkau seolah melarang Tuhan untuk menyejahterakan dan membahagiakanmu - lebih baik dari yang sedikit engkau takarkan bagimu dalam permintaan kecilmu itu ?

Janganlah engkau membatasi apa yang dapat Tuhan lakukan untukmu.
Tugas mu adalah meminta, maka minta-lah.
Kemudian pantaskan dirimu bagi jawaban dari permintaanmu itu.


Sumber : Milis SuperClub Priyalinov

Tags:

Sharing is sexy

Related posts

0 komentar for this post

Leave a Reply